Aku Tak Butuh Alasan Tuk Menyayangimu

Aku hanya bisa diam terpaku tanpa jawaban tatkala engkau tanya kenapa aku menyayangimu. Bukan aku tak ingin menjawab, tetapi mulut dan hatiku terkunci tak memiliki satu jawaban atas pertanyaanmu. Aku tak punya alasan menyayangimu, dan karena itulah aku tak menemukan alasan tuk dapat melupakanmu.

Gaya Hidup

Tak perduli bagaimana mereka menjalani hidup mereka. Bukan aku tak ingin kejayaan, tetapi sesungguhnya aku dan mereka memaknai arti yang berbeda atas kejayaan. Bagiku kejayaan adalah bukan dinilai atas kekayaan dan jabatan, tetapi bagaimana agar namaku tetap ada saat aku telah tiada. Tinggal ku warnai dengan warna apa tuk dikenangnya.

Terkukung

Dunia begitu indah, semarak dan menakjubkan. Ada banyak janji kebahagiaan disana. Tinggal dipilih cara menikmatinya. Tapi saat tersadar, aku tak mempunyai daya tuk menggapai itu semua dalam kungkungan ketidakmampuan

Setidaknya Ada Dia

Tatkala ku hadapkan pandangan ke depan, begitu banyak tantangan yang menyakitkan. Saat ku dongakkan kepala, begitu banyak penghalang cita-citaku. Saat ku tundukkan kepala, jalankan ternyata sudah dipenuhi duri. Namun, tatkala aku pejamkan mata, ada seraut wajahnya yang menyejukkan. Aku tak butuh yang lain lagi.

Teman Memang Begitu

Bertengkar, berantem itu hal biasa, yang tidak biasa kalau tidak apa-apa. Tetapi masih ku ingat, saat aku sedih dan berduka, teman tak pernah meninggalkan

Senin, 10 Januari 2011

Menambah Emoticon Chat Facebook

Posted On Senin, Januari 10, 2011 by arie 0 komentar



Sedikit tips buat yang mau bikin chat facebooknya jadi lebih menarik. Seperti ini

Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menginstalnya :

* Tutup Halaman Facebook anda pada Browser Firefox

* Download dan Instal Greasemonkey addon untuk Firefox : klik disini

* Kemudian klik “Add to Firefox”.

* Jangan lupa restart browser Firefox anda setelah install Greasemonkey addon

* Sekarang Install Script ChatBar klik disini, agar Greasemonkey dapat menampilkan Facebook Chat Emoticons. Klik “Add to Firefox”.

* Buka Facebook dan buka sebuah tampilan chat dengan orang lain, maka sekarang sudah terdapat Daftar Emoticons yang siap anda gunakan.

Selamat Mencoba.


Welcome To My World

Posted On Senin, Januari 10, 2011 by arie 0 komentar


Layaknya tamu, silakan menjadi raja di duniaku ini. Tak kan ada yang larang. Mau lihat foto, baca artikel, lihat animasi atau mau klik-klik doank juga tak apa. Terserah saja.

Tapi, aku tak bisa berikan apa-apa selain yang tersedia di duniaku ini. Kalau request sesuatu silakan saja, aku usahakan, tetapi tak janji bisa diberikan kalau susah.

Akhirnya, ya itu tadi,...silakan dinikmati apa adanya.
Wassalam.
Arie